Saturday, 14 June 2014

Kencing Manis dan Olah Raga: Kapan Waktu memeriksakan Gula Darah?


Olah raga adalah bagian penting bagi penderita kencing manis. Agar terhindar masalah periksa gula darah sebelum, selama, dan setelah olah raga. Dengan olah raga pada penderita kencing manis dapat mengurangi risiko penyakit jantung dan kerusakan saraf. 
Sebelum memulai olah raga berkonsultasilah dahulu kepada dokter jika Anda sebelumnya tidak pernah olah raga. 
jika Anda mengkonsumsi insulin atau obat kencing manis yang dapat menurukan gula darah (hipoglikemia), cek gula darah 30 menit sebelum olah raga kemudian sesaat sebelum olah raga cek kembali gula darah Anda. Ini untuk melihat gula darah Anda stabil, menurun, atau meningkat. Berikut panduan yang menjadi acuan.
  1. Jika gula darah Anda kurang dari 100 mg/dl berarti gula darah Anda berbahaya untuk olah raga, maka dari itu makannlah karbohidrat seperti buah-buahan, biskuit lalu mulai olah raga.
  2. Jika gula darah Anda 100-250 mg/dl, ini gula darah yang pas untuk olah raga.
  3. Jika gula darah Anda di atas 250 mg/dl, ini gula darah yang bahaya, cek urin terlebih dahulu jika terdapat keton di urin maka olah raga ditunda mengindikasikan tubuh Anda kekurangan insulin. Olah raga ditunda sampai keton di urin tidak ada.
  4. Jika gula darah Anda 300 mg/dl atau lebih, ini gula darah yang sangat berbahaya, maka olah raga ditunda sampai gula darah berada pada posisi antara 100-250 mg/dl.
Selama olah raga kadar gula darah harus menjadi perhatian juga. Karena selama olah raga gula darah dapat turun banyak sehingga jika Anda hendak olah raga dengan waktu lebih lama dari biasanya atau meningkatkan tingkat beban olah raga maka sebaiknya selama olah raga cek gula darah setiap 30 menit. Jika gula darah Anda kurang dari 70 mg/dl atau merasakan pusing, melayang, atau bingung, segera minum air gula atau dapat mencoba:
  1. Dua atau tiga tablet gula
  2. Setengah cangkir jus buah
  3. Setengah cangkir soda manis
  4. Lima sampai enam permen manis
Cek gula darah ulang 15 menit kemudian, jika gula darah masih kurang dari 70 mg/dl, makan yang manis-manis lalu cek gula 15 menit kemudian, target minimal 70 mg/dl. Jika olah raga belum selesai, maka tunda hingga gula darah mencapai target.
Setelah selesai olah raga cek gula darah beberapa jam kemudian. Selama olah raga cadangan gula di otot dan hati dipakai, sehingga untuk memenuhinya hati dan otot mengambil gula di darah. Sehingga gula darah Anda dapat dipengaruhi setelah selesai berolah raga.
Sumber MayoClinic  

No comments:

Post a Comment