Sunday, 5 October 2014

Agar Jerawat Tak Muncul Terus Ini Triknya

Siapa yang tak ingin memiliki kulit wajah bersih bebas jerawat? Selain nyeri jika sudah cukup parah, jerawat juga bisa membuat seseorang menjadi tak percaya diri.

Oleh sebab itu, beberapa trik terkait pola makan dianggap penting agar jerawat yang membandel tak datang kembali. Salah satu informasi yang cukup populer adalah menghindari konsumsi kacang-kacangan. Apa kata ahli?


"Kacang mengandung kadar lemak yang tinggi, sehingga jika dikonsumsi terlalu banyak akan terlihat muncul lemak tersebut di kulit," ujar pakar gizi Leona Victoria Djajadi, MND.

Meskipun demikian, mungkin saja ada minor alergi terhadap kacang ataupun telur (yang juga sering disebut sebagai penyebab jerawat), yang menimbulkan iritasi kulit sehingga lebih mudah terserang jerawat.

"Jika kamu mencurigai adanya penyebab jerawat dari makanan yang kamu mencurigai adanya penyebab dari jerawat makanan yang kamu konsumsi, ada baiknya coba dihindari 1-2 bulan lalu lihat perubahannya," imbuh Victoria.

Pendapat serupa disampaikan oleh dr Eddy Karta, SpKK. Ia menyebutkan bahwa ada beberapa makanan yang sebaiknya dihindari misalnya makanan manis bergula yang dapat merangsang reaksi radang dan makanan yang mengandung susu.

"Untuk bintik bekas jerawat, umumnya akan hilang terutama jika banyak mengonsumsi sayur dan buah. Jika tidak hilang, dapat menggunakan krim pencerah kulit saat jerawat sudah terkontrol," tutur dokter yang praktik di Edmo Clinic, Jakarta Selatan ini.
sumber detik

No comments:

Post a Comment