Sunday, 1 February 2015

Inilah Penyebab Bintitan

Sering kali kita mendengar orang berkata, “Jangan suka ngintip, nanti matanya bintitan, lho!” Sebenarnya apa itu bintitan? Mengapa mengintip sesuatu dikaitkan dengan bintitan? Apakah itu fakta dan bukan mitos? Berikut penjelasannya:

Dalam dunia kedokteran, bintitan atau hordeolum merupakan benjolan kecil yang tumbuh di sekitar mata dan sekilas tampak seperti bisul. Bintitan terjadi akibat infeksi bakteri pada kelenjar sebasea di kelopak mata.
Umumnya bintitan berisi nanah dan bila bertambah besar dapat menghalangi mata terbuka secara optimal, sehingga membuat penderita sulit untuk melihat. Bintitan juga dapat mengakibatkan gangguan kelenjar meibom pada mata, sehingga produksi lapisan lemak terganggu dan menyebabkan air mata cepat menguap atau mata kering.
Terdapat dua jenis hordeolum, yakni hordeolum eksternal dan hordeolum internal. Berikut penjelasannya:

Terdapat dua jenis hordeolum, yakni hordeolum eksternal dan hordeolum internal. Berikut penjelasannya:
Hordeolum Eksternal
Hordeolum eksternal mulanya berupa benjolan kecil di dekat bulu mata. Lama-lama ia akan memerah dan menimbulkan rasa sakit selama beberapa hari sebelum akhirnya sembuh dengan sendirinya. Beberapa hordeolum eksternal berumur pendek, namun pada beberapa kasus ada yang harus memerlukan perawatan dokter.
Hordeolum Internal
Sementara itu, hordeolum internal adalah hordeolum yang terbentuk pada kelenjar yang lebih dalam. Gejalanya lebih berat dan jarang pecah dengan sendirinya. Oleh karena itu, biasanya dokter akan menyayatnya supaya nanahnya bisa keluar. 
Berikut adalah faktor-faktor pemicu munculnya bintitan, antara lain:

Faktor-faktor pemicu munculnya bintitan, antara lain:
1. Kebersihan yang tidak terjaga
Sekitar 90% hingga 95% kasus hordeolum disebabkan oleh bakteri Staphylococcus aureus. Penyebab lain adalah Staphylococcus epidermidis, Streptococcus, dan Eschericia coli. Menyentuh mata dengan tangan kotor dapat mentransfer bakteri tersebut ke kelopak mata.
2. Peradangan kelopak mata
Peradangan kronis sepanjang tepi kelopak mata yang disebabkan oleh kondisi yang disebut blepharitis dapat membentuk bintitan, begitu juga beberapa penyakit mata lainnya.
Jadi, tidak ada kaitan antara mengintip sesuatu atau seseorang dengan bintitan.
Supaya Anda terhindar dari bintitan, sebaiknya Anda selalu mencuci tangan sebelum menyentuh kulit di sekitar mata, membersihkan daerah kelopak mata secara teratur untuk menghilangkan debu dan minyak yang menumpuk, serta pastikan peralatan rias yang berhubungan dengan mata senantiasa steril.
Cara yang bisa dilakukan jika Anda sudah telanjur menderita hordeolum adalah dengan mengoleskan salep antibiotik pada benjolan. Jangan lupa untuk mengompresnya dengan air hangat apabila benjolan terasa nyeri, panas, atau mengeluarkan nanah.
sumber klikdokter


No comments:

Post a Comment