Monday 31 August 2015

Ingin Tetap Langsing dan Sehat Dengan Makan Nasi? Ini Caranya

 
Baru-baru ini, para ahli merilis hasil penelitian tentang cara memasak nasi, yang dapat memangkas kandungan kalori dalam jumlah yang sangat signifikan.
Nasi bisa dikatakan sebagai kehidupan banyak bangsa. Sembilanpuluh persen orang Asia menjadikan nasi sebagai makanan pokoknya. Begitu juga di Karibia, hanya bedanya, mereka mencampur nasi dengan kacang-kacangan. Di Amerika Serikat, sebagian orang juga mengonsumsi nasi dalam jumlah moderat.

Minuman Berbahaya

Saturday 29 August 2015

Pantang Menyerah


Berjuang sampai titik darah penghabisan bukan omong kosong semata. Keyakinan dalam dirilah yang akan menguatkan kita mencapai sukses yang sebenarnya.

Kata-kata pantang menyerah sepertinya mudah diucapkan. Namun, pada kenyataannya, banyak yang memilih untuk menyerah karena merasa memang sudah berjuang maksimal dan belum memperoleh hasil sesuai dengan yang diharapkan. Padahal, banyak teori sukses telah dibaca, direnungkan, diresapi, dan dipraktikkan. Tak jarang, bahkan jungkir balik menjalankan segala macam usaha dan aneka daya telah dimaksimalkan. Begini sudah, begitu sudah. Lantas, apalagi yang harus dilakukan sehingga kita tidak menyerah kalah?

5 Resep Bagi Penderita Sakit Maag

Penyakit maag atau tukak lambung seringkali menyerang anak-anak muda seusia kita. Mau gimana lagi? Kita memang selalu terantuk jadwal yang padat, gaya hidup tak teratur, sampai stres kuliah atau kerja.
Punya maag artinya kamu nggak bisa sembarangan dalam memilih makanan. Salah-salah, perutmu bisa sakit seharian dan kamu terpaksa harus bedrest karena kondisi fisik yang tak memungkinkan. Tapi jangan salah, menjaga pola makan ini bukan berarti kamu nggak bisa makan enak! Di bawah ini, sudah mengumpulkan 6 resep masakan yang ramah buat kamu yang punya penyakit maag. Rasanya enak, bikinnya pun nggak ribet!

6 Alasan Kenapa Jangan Merokok di Depan Anak

Rokok tak hanya merugikan orang yang menghisapnya, tetapi juga orang di sekitar yang terkena asap rokok alias menjadi perokok pasif. Dalam sebuah survei terbaru seperti dikutip dari Boldsky.com, lebih dari 1000 perokok pasif meninggal dunia setiap tahunnya karena terpapar asap rokok dari lingkungan sekitar mereka.

Bisakah Anda Mengeja Nama Anak Ini?

Empat orang yang disodori sebuah nama yang terpampang dalam selembar foto merasa kesulitan melafalkan nama itu. Mereka geleng-geleng kepala tanda menyerah, bahkan balik bertanya rumpun bahasa apa yang dipakai pada nama itu.

Monday 17 August 2015

7 Makanan yang Paling Dicari di Google

 
Google telah merayakan HUT RI ke-70 dengan merilis doodle bertemakan merah putih. Namun tak cuma itu, perusahaan yang berbasis di California tersebut juga merilis makanan-makanan yang resepnya paling di cari di Indonesia. Apa saja makanan itu?

Saturday 15 August 2015

Buat yang Bosan Bekerja di Depan Komputer, Perlu Ini!

Menjadi pekerja kantoran dan harus berada di depan kantor kurang lebih selama 8 jam, tentu ada saat- saat anda mengalami kebosenan tingkat akut. Anda sepertinya ingin segera pulang meninggalkan kantor anda, namun apa daya jam kantor belum berakhir. Tentu saja ini menjadi saat-saat yang menyiksa anda. Anda harus pintar - pintar menciptakan suasana agar anda tidak terjebak dalam situasi yang membosankan.

Friday 14 August 2015

7 Tanda Anda Menua di Usia Muda

Penuaan merupakan proses alami yang tak dapat dihindari. Akan tetapi, proses penuaan bisa diperlambat, sehingga seseorang tetap terlihat awet muda dan tetap lincah menjalankan aktivitas.
Sangat disayangkan jika dalam usia muda, tubuh menua lebih cepat. Kebiasaan hidup tidak sehat adalah penyebab utamanya, seperti kurang olahraga, merokok, dan pola makan yang buruk. Berikut tanda-tanda Anda mengalami penuaan lebih cepat.

Sunday 9 August 2015

Cara Terbebas dari Sakit Kepala

Anda termasuk orang yang sering mengalami sakit kepala? Sakit kepala ini sudah mengganggu kehidupan dan produktivitas Anda?

Bahkan Anda pun sudah berkali-kali ke dokter namun masih mengalami sakit kepala berulang?
Gejala sakit kepala memang sulit dihilangkan sepenuhnya dan dicegah kekambuhannya. Sebab, pencetus dari keluhan ini bisa jadi merupakan hal-hal yang sering tidak disadari dan sulit untuk dihindari.

Wednesday 5 August 2015

Bahaya Jika Lari Pakai Jaket

Pernah melihat orang berlari pada siang hari dengan memakai jaket? Entah apa tujuannya, tetapi berlari menggunakan jaket pada cuaca panas sama sekali tidak ada gunanya. Tindakan salah kaprah tersebut justru bisa berakibat fatal bagi tubuh.
Dokter Spesialis Kedokteran Olahraga Zaini Siregar dari Royal Sport Medicine Center Jakarta mengungkapkan, lari memakai jaket bisa membuat tubuh dehidrasi karena terlalu banyak cairan yang dikeluarkan. Setelah itu, suhu tubuh bisa menjadi sangat tinggi hingga akhirnya menyebabkan heat stroke jika tidak segera mengonsumsi cairan.

Saturday 1 August 2015

Mendalami Proses Bukan Hasil

Sejauh mana kita biasa memaknai kondisi yang kita alami? Saat kesulitan misalnya. Apa hal pertama yang segera muncul di pikiran ketika kondisi tersebut terjadi? Hampir sebagian besar orang menyatakan kecewa, marah, sedih, atau jengkel. Sebaliknya, saat kejadian menyenangkan yang datang, hampir semua juga menyebut rasa bahagia, senang, gembira, dan sukacita.

Tak salah, semua itu memang manusiawi. Tapi, jika kemudian diajukan pertanyaan, mana yang paling sering terjadi, senang atau sedih? Jawabannya sangat relatif. Namun, jika kita coba telusuri lebih jauh, barangkali “jumlah” rasa senang dan sedih itu bisa jadi sangat berimbang. Tak ada senang yang terus-menerus. Tak ada pula yang sedih berkepanjangan. Sebagaimana yang sering saya sampaikan, sukses hari ini, bukan berarti sukses esok hari, gagal hari ini, bukan berarti gagal esok hari.

Akibat Istri Sering Menolak Bercinta

 
Sebuah penelitian menemukan bahwa setiap 30 menit sekali, pria memikirkan soal seks. Namun, jika benar demikian, mengapa belakangan suami sering malas bercinta?
Menurut Lana Holstein, MD, seorang terapis seks di Miraval Spa, Arizone, rasa malas dan frustrasi untuk bercinta pada pria bisa terjadi karena berbagai alasan. Selain stres dan beban kerja di kantor, kata Holstein, sering mendapatkan penolakan dari istri juga menjadi pemicu suami lebih memilih menonton televisi ketimbang bersenang-senang dengan Anda.

Usia 12 Tahun Tapi IQ Bocah Ini Mencapai 162

Jenius! Usia Baru 12 Tahun Tapi Skor IQ Bocah Ini Mencapai 162
Usianya baru 12 tahun, tapi Nicole Barr sanggup membuat orang berdecak kagum. Bagaimana tidak, murid kelas 1 SMP ini memiliki skor IQ 162.

Hal ini menjadikan Nicole menduduki peringkat pertama dari ratusan orang-orang cerdas di dunia yang tergabung dalam Mensa. Sang ibu, Dolly Buckland (34) mengaku sangat bangga dengan apa yang diperoleh putrinya. Di mata Dolly, Nicole adalah sosok pekerja keras dan tekun belajar.

Apakah Benar Atlet Dilarang Berhubungan Intim Sebelum Bertanding?

Sudah sejak lama ada mitos yang dipercaya banyak orang bahwa atlet yang akan bertanding wajib pantang berhubungan seksual malam sebelumnya.

Petinju Mohammad Ali bahkan disebutkan Puasa berhubungan seks enam minggu sebelum ia melakukan pertandingan besar. Para prajurit Yunani kuno konon juga tidak bercinta malam sebelum mereka berperang.

Diet Ketat dan Olah Raga Berlebihan Menyebabkan Bau Mulut

 Kesal karena akhir-akhir ini Anda merasa bau mulut mulai mengganggu tapi tak tahu penyebabnya?

Menurut penelitian yang dilakukan CB12—sebuah produk kebersihan gigi—sepertiga orang-orang di dunia tidak mengetahui bahwa diet ketat dan dan olahraga berlebihan bisa menyebabkan bau mulut.